Harian Pers // Pembukaan turnamen Sepakbola Sukaluyu Cup yang pertama kali dibuka dilaksanakan Minggu, tanggal 23/07/2023 jam 15.00 WIB. Bertempat di Lapangan Sepakbola Desa Sukakuyu Cianjur.
Pembukaan turnamen Sukaluyu Cup dibuka secara resmi oleh Ketua Koni Kabupaten Cianjur,Kepala Desa (Kades), Ormas serta panitia pelaksana.
Dalam rangka Semarak (HUT) RI ke-78 Karang Taruna kecamatan Sukaluyu Pemerintah Desa (Pemdes) Sukaluyu menggelar turnamen Sepakbola antar RW .
Jumlah perserta masih menyusul yang bertanding memperebutkan piala dan hadiah yang disiapkan oleh panitia penyelenggara.
Cepi selaku Ketua Karang Taruna menyampaikan, “kalah menang dalam pertandingan ini adalah biasa, satu hal yang di inginkan oleh semua aparatur Desa Sukaluyu adalah kekompakan dan mempererat tali silaturahmi antar RW.
Turut hadir dalam kegiatan itu, Babinkamtibmas, Babinsa, RT, RW dan sejumlah tokoh masyarakat Desa Sukaluyu.
“Alhamdulilah turnamen antar RW bisa dilaksanakan semoga di tahun berikutnya bisa terlaksana kembali dan tetap menjadi agenda tahunan. Harapan kami tahun depan bisa diselenggarakan usia muda.
Red