Harian Pers | Program unggulan yang digagas Bupati Cianjur Herman Suherman yakni Cianjur Mandiri, Maju dan Religius alias Manjur Bungah Pisan digelar di Desa Limbangansari, Senin (31/7/2023).
Perhelatan program tersebut dimeriahkan dengan acara jalan sehat bersama dengan memberikan berbagai hadiah menarik bagi para peserta, senam sehat, gelaran UMKM, istighosah, persemian lapangan voli desa manjur, serta berdialog bersama warga.
Tak hanya itu perhelatan program tersebut beragam pelayanan langsung diberikan bagi masyarakat, seperti pelayanan pembuatan KK, KTP, KB, pembuatan sertifikat rumah pendaftaran atau aktivasi kartu kesehatan serta pelayanan lainnya.
Dalam dialog tersebut, Herman mengajak warga untuk bersinergi dalam membangun Kabupaten Cianjur.
Bupati Cianjur Herman Suherman mengatakan, Desa Manjur merupakan salah satu program Pemerintah Kabupaten Cianjur, untuk memberikan bantuan langsung kepada masyarakat, sekaligus juga menyerap aspirasi warga.
“Jadi pada acara Desa Manjur ini tidak ada lagi perbedaan maupun sekat antara masyarakat dan pejabat, semua membaur bekerjasama untuk meningkatkan pembangunan Kabupaten Cianjur agar lebih baik lagi,” kata Herman.
Sementara itu, Kepala Desa Limbangansari, Akhmad Sudrajat mengatakan, dengan adanya kegiatan Desa Cianjur Manjur ini diharapkan menjadi motivasi bagi pemdes Limbangansari dalam meningkatkan pelayanan pada masyarakat, khususnya masyarakat Desa Limbangansari.
“Semoga jadi pemicu bagi kami untuk meningkatkan lagi pelayanan terhadap masyarakat,” ujarnya.
Ia menuturkan, pihaknya merasa bersyukur atas tergelarnya kegiatan Desa Manjur, sehingga masyarakat yang ada di Desa Limbangansari mendapatkan beragam pelayanan administrasi secara langsung.
“Tentunya kami pun ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung maupun berpartisipasi sehingga tergelarnya dengan sukses acara Desa Manjur ini. Semoga semua bantuan maupun pelayanan yang diberikan dapat bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya.
Camat Cianjur, Tomtom Dani Gardiat mengatakan, digelarnya acara Desa Manjur ini diharapkan dapat meningkatkan dalam mendukung visi Kabupaten Cianjur yakni “Cianjur mandiri, maju, religius (Manjur) dan berakhlak mulia”.
Selain Desa Limbangansari, desa di Kecamatan Cianjur yang sudah melaksanakan salah satu program Kabupaten Cianjur yakni Desa Manjur ini yakni Desa Babakankaret, serta sudah menggelar program Desa Bangkit yakni Desa Nagrak dan Desa Mekarsari Kecamatan Cianjur.
“Mudah-mudahan dapat meningkatkan visi Kabupaten Cianjur,” pungkasnya.
Randani